Setelah sempat bingung setengah mati karena semua komentar pengunjung (gak banyak sih sebenarnya, hehe) tidak bisa tampil di postingan blogger, dimana yang awal tampilannya seperti ini:
Menjadi seperti ini:
Menjadikan semua ini mimpi buruk buat saya, jadi saya utak-atik kembali blogger sendiri, telusuri perubahan terakhir yang saya lakukan pada blogger tercinta ini, eh eh ternyata usut punya usut yang jadi masalah adalah pada bagian entri Google+. Waktu itu niatnya sih mau kerjasama sama si Google+ ini supaya kalo ada yang komen-komen gitu bisa connect ke Google+ tapi biang kerok sesungguhnya adalah niat baik saya sendiri ternyata, walah walah. Tapi jangan khawatir, caranya luar biasa mudah kok sob, jadi buat sobat-sobat yang menderita hal yang sama dengan saya, wajib perhatikan instruksi dibawah:
1. Buka entri Google+ pada blog sobat
2. Matikan perintah Gunakan Google+ Komentar di blog ini
*Untuk lebih jelas bisa liat gambar dibawah:
Nah, jika langkah-langkah yang dilakukan sobat sudah benar maka bisa dipastikan komentar sobat akan muncul kembali. Bukan sulap, bukan sihir!
Haha, semua postingan ini adalah 100% tulus untuk membantu soba-sobat sekalian yang galau seperti saya atau buat yang sekedar pingin tau informasi tentang blogging agar tidak terjerumus seperti saya. semoga info kali ini membantu :)
Ini yang saya cari. Tapi pas sebelum di kembalikan ke semula komentarnya kok ikut berkurang. Pas masih G+ banyak, tapi setelah di kembalikan ke semula kok ikut balik ke semula lagi ya. Perasaan sih ada yang komentar.
BalasHapusTerima kasih atas infonya :)